CSR Perbaikan dan Pengecoran Jalan Umum yang Berlubang dan Rusak

CSR Perbaikan dan Pengecoran Jalan Umum yang Berlubang dan Rusak

bello.alshifacharity.com | Dimulai sejak hari Minggu (25/10) Warga Patrol beserta unsur perangkat RT/RW, Instansi sekitar, Warga As-Syifa melaksanakan kegiatan kerja bakti berupa perbaikan dan Pengecoran jalan umum yang sudah berlubang dan rusak.
Jalan umum yang terhitung utama ini menghubungkan warga menuju jalan raya sudah sejak lama kondisinya berlubang, rusak dan unsur tanahnya terus menipis karena tergerus air hujan. Masyarakat sendiri dengan antusias dan bergotong royong melaksanakan kegiatan ini dengan penuh semangat.

Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah dalam hal ini mengeluarkan CSR membantu dalam proses perbaikan dan pengecoran jalan umum yang direncanakan akan berjalan selama 1 minggu kedepan. Mudah-mudahan dengan perbaikan jalan yang dilakukan ini, nantinya memudahkan warga dalam menjalankan aktifitas dan kesehariannya. [Humas-Assyifa ]

You might also like