Jalin Komunikasi, Pimpinan PonPes Assyifa Sagalaherang Silaturahmi dengan Kades Sagalaherang Kidul

Jalin Komunikasi, Pimpinan PonPes Assyifa Sagalaherang Silaturahmi dengan Kades Sagalaherang Kidul

Jalinan komunikasi terus dibangun oleh PonPes As Syifa Sagalaherang dengan Instansi maupun tokoh sekitar Sagalaherang. Senin (14/02) Jajaran Pimpinan PonPes Sagalaherang kunjungi Kepala Desa Sagalaherang Kidul.

Disambut langsung oleh Bapak Endang Setiawan selaku Kades Sagalaherang Kidul dikantor Desa, Pimpinan PonPes KH. Farhan Muhammad menyampaikan bahwa As-Syifa siap bersinergi dalam program dan visi desa Sagalaherang Kidul dan tentunya memiliki tujuan yang sama dengan motto Desa & Kecamatan Sagalaherang Kidul yakni Sagalaherang MENCRANG.

Dalam kesempatan tersebut. Bapak Endang Setiawan pun menyampaikan dukungannya atas berdirinya Ponpes As-Syifa di Desa yg dipimpinnya dan berharap As-Syifa dapat bersinergi dan membangun desa Sagalaherang yang lebih agamais dan maju. (Humas-Assyifa)

You might also like